Meizu Note 22, Mblu 22, dan Mblu 22 Pro Resmi Meluncur di MWC 2025

Meizu, produsen smartphone asal China, kembali meramaikan pasar ponsel dengan meluncurkan tiga model terbaru mereka: Meizu Note 22, Meizu Mblu 22, dan Meizu Mblu 22 Pro. Ketiga perangkat ini resmi diperkenalkan dalam ajang Mobile World Congress (MWC) 2025 yang berlangsung di Barcelona, Spanyol, pekan ini.

Ketiga smartphone terbaru Meizu ini menggunakan sistem operasi Android 15 yang dipadukan dengan antarmuka khas Meizu, Flyme. Meskipun mengusung OS yang sama, spesifikasi yang ditawarkan setiap perangkat berbeda satu sama lain.

Spesifikasi Meizu Note 22

Meizu Note 22 hadir sebagai ponsel entry-level dengan layar IPS berukuran 6,8 inci dan resolusi 1080 piksel. Dapur pacunya mengandalkan chipset MediaTek Helio G99 (6 nm) yang memiliki prosesor octa-core dengan kecepatan hingga 2,2 GHz.

Chipset ini dikombinasikan dengan RAM 8 GB serta dua pilihan kapasitas penyimpanan, yakni 128 GB dan 256 GB. Dari segi fotografi, perangkat ini dibekali kamera utama beresolusi 108 MP yang dipasangkan dengan dua kamera tambahan di bagian belakang, meskipun detail kedua kamera tersebut belum diungkap oleh Meizu. Sementara itu, untuk kebutuhan selfie, tersedia kamera depan beresolusi 32 MP.

Untuk daya tahan, Meizu Note 22 dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh yang sudah mendukung pengisian cepat 40W. Fitur konektivitasnya mencakup jaringan 4G, NFC untuk transaksi digital, serta Infrared (IR) Blaster yang memungkinkan ponsel berfungsi sebagai remote untuk perangkat elektronik lainnya.

Ponsel ini tersedia dalam tiga pilihan warna, yakni Blue, Purple, dan White Gold.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *