Tag Archives: Laptop Lenovo

Lenovo Rilis Copilot+ PC Terbaru di Indonesia, Hadir dengan Teknologi AI Canggih

Lenovo resmi meluncurkan jajaran laptop Copilot+ PC terbaru di Indonesia, termasuk Yoga Slim 7i (14″ & 15″) serta Yoga 9i 2-in-1 dari lini Aura Edition. Kehadiran perangkat ini semakin melengkapi seri Aura Edition yang dikenal dengan desain premium dan teknologi mutakhir.

Selain itu, Lenovo juga menghadirkan model lain yang menawarkan keunggulan masing-masing, seperti Yoga Slim 9i yang menjadi laptop pertama di dunia dengan kamera tersembunyi di bawah layar, serta Yoga 7i 2-in-1 yang dibalut dengan material vegan leather untuk tampilan lebih mewah.

Laptop AI Bertenaga Intel Core Ultra (Seri 2)

Santi Nainggolan, Consumer Lead Lenovo Indonesia, menyatakan bahwa peluncuran seri terbaru ini membawa inovasi teknologi yang lebih canggih, termasuk prosesor Intel Core Ultra (Seri 2) yang mengoptimalkan kecerdasan buatan (AI). “Kami sangat antusias menghadirkan Copilot+ PC terbaru di Indonesia. Dengan teknologi kamera tersembunyi di bawah layar serta fitur AI yang mendukung produktivitas, laptop ini menjadi pilihan terbaik bagi pengguna modern,” ujarnya.

Laptop Copilot+ PC Lenovo dibekali prosesor Intel Core Ultra (Seri 2) dengan arsitektur hemat daya yang mampu menangani tugas berbasis AI dengan lebih efisien. Ditenagai unit pemrosesan saraf (NPU) yang memiliki performa hingga 47 TOPS (triliun operasi per detik), perangkat ini juga diperkuat dengan GPU Intel Arc berbasis arsitektur Xe2 terbaru untuk pengalaman visual yang lebih optimal.

Lenovo Yoga Slim 7i dan Yoga 9i Aura Edition

Sebagai bagian dari lini Copilot+ PC, Lenovo memperkenalkan Yoga 9i 2-in-1 Aura Edition dan Yoga Slim 7i Aura Edition (14″, 10). Kedua laptop ini hadir dengan desain tipis dan ringan, serta mendukung fleksibilitas pengguna yang membutuhkan mobilitas tinggi.

Yoga 9i 2-in-1 menawarkan desain layar yang dapat diputar 360 derajat, memungkinkan penggunaan dalam berbagai mode. Laptop ini juga dilengkapi dengan Yoga Pen yang dapat menempel secara magnetis pada layar OLED 4K untuk pengalaman menulis dan menggambar yang lebih nyaman.

Sementara itu, Yoga Slim 7i Aura Edition (14″, 10) menjadi pilihan ideal bagi kreator digital berkat bobotnya yang ringan, hanya 1,25 kg, serta kapasitas baterai 70WHr yang mendukung penggunaan lebih lama. Versi terbarunya hadir dengan layar PureSight Pro 2.8K OLED 120Hz yang menawarkan akurasi warna tinggi, mencakup 100% sRGB/P3 dan 99% Adobe RGB, serta kecerahan hingga 1100 nits.

Lenovo Yoga Slim 9i Aura Edition: Laptop dengan Kamera Tersembunyi

Salah satu inovasi menarik yang dibawa Lenovo adalah teknologi Camera Under Display (CUD) pada Yoga Slim 9i Aura Edition, menjadikannya sebagai laptop pertama di dunia dengan kamera tersembunyi di bawah layar. Dengan dukungan Visionary.ai, teknologi ini memungkinkan pemrosesan gambar lebih cerdas sekaligus memberikan desain layar yang lebih luas tanpa gangguan bezel tebal.

Laptop ini dibekali layar PureSight Pro OLED 14 inci 4K 120Hz yang menawarkan warna akurat dan kontras tajam. Dengan lapisan kaca pelindung yang kuat serta desain 3D berkilau, laptop ini tetap kokoh namun tetap ringan dengan ketebalan hanya 14,55 mm dan berat 1,19 kg.

Ketersediaan di Indonesia

Jajaran laptop Lenovo Yoga Aura Edition terbaru sudah tersedia di Indonesia melalui Lenovo Exclusive Store dan toko resmi di berbagai platform e-commerce, seperti Tokopedia, Shopee, dan Blibli.

Pelanggan yang membeli Copilot+ PC melalui toko resmi Lenovo juga mendapatkan layanan purna jual eksklusif, termasuk perlindungan Accidental Damage Protection (ADP) hingga 3 tahun serta layanan Lenovo Premium Care selama 3 tahun.